Kamis, 03 Juni 2010

RPP,RENCANA PELAKSANAAAN PEMBELAJARAN IPA SD KELAS V LENGKAP

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Nama Sekolah : Sekolah Dasar Negeri ………
Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas/Semester : V / 2
Hari / Tanggal : ………………..
Alokasi Waktu : 2 x 35 menit
Tahun Ajaran : 20…. – 20….

I. Standar Kompetensi:
Menerapkan Sifat-Sifat Cahaya Melalui Kegiatan Membuat Suatu Karya / Model

II. Kompetensi Dasar :
Mendeskripsikan sifat-sifat cahaya

III. Indikator :
  1. Mendemonstrasikan sifat cahaya yang mengenai permukaan cermin
  2. Mengidentifikasi sipat cahaya dapat dipantulkan
  3. Menyebutkan faktor-faktor yang mempengaruhi cahaya dapat dipantulkan
  4. Menyimpulkan hasil eksperimen

IV. Tujuan Pembelajaran
Setelah mempelajari bab ini, diharapkan
  1. Siswa dapat menjelaskan sipat cahaya dapat dipantulkan
  2. Siswa dapat memberikan contoh lain pada sipat cahaya yang dapat dipantulkan
  3. Siswa dapat menyebutklan alat dan bahan yang dipakai pada pengamatan sipat cahaya dapat dipantulkan

V. Materi Pembelajaran

Cahaya dan sipat- sipatnya

Ringkasan Materi

A. Sifat-Sifat Cahaya
Benda-benda yang ada di sekitar kita dapat kita lihat apabila ada cahaya yang mengenai benda tersebut. Cahaya yang mengenai benda akan dipantulkan oleh benda ke mata sehingga benda tersebut dapat terlihat. Cahaya berasal dari sumber cahaya. Semua benda yang dapat memancarkan cahaya disebut sumber cahaya. Contoh sumber cahaya adalah matahari, lampu, senter, dan bintang. Cahaya memiliki sifat merambat lurus, menembus benda bening, dan dapat dipantulkan.

Temanmu dapat terlihat di cermin karena cahaya yang berasal dari temanmu dipantulkan ke cermin, kemudian oleh cermin dipantulkan kembali ke mata. Hal ini merupakan salah satu sifat cahaya yaitu cahaya dapat dipantulkan jika mengenai suatu permukaan.Ketika cahaya mengenai permukaan yang licin,seperti cermin datar, cahaya akan dipantulkan. Cermin datar akan memantulkan sinar pada satu arah saja.
Pemantulan cermin ini disebut pemantulan teratur. Akan tetapi, jika cahaya mengenai permukaan yang kasar, pantulan cahayanya akan terhambur ke segala arah. Pemantulan cahaya seperti ini disebut pemantulan baur (difus).

VI. Metode Pembelajaran
  1. Tanya Jawab
  2. Diskusi
  3. Eksperimen
  4. Pemberian Tugas

VII. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

A. Kegiatan Awal ( 10 menit)
Untuk menggali pengalaman siswa tentang kegunaan cermin dalam kehidupansehari-hari guru dapat mengadakan apersepsi dengan cara mengajukan pertanyaan,
  • Coba ambil sentermu!
  • Nyalakan lampu senter itu dan arahkan ke cermin? Apa yang kamu lihat?

B. Kegiatan Inti ( 45 menit)
  • Guru membimbing siswa menemukan sendiri konsep mengenai beberapa contoh cermin datar,, cembung dan cekung
  • Meminta siswa mengamati sipat cahaya yang dapat dipantulkan
  • Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok untuk mendiskusikan tentang sipat cahaya dapat dipantulkan
  • Guru membagikan Lembar Kerja Siswa (LKS) kepada masing–masing kelompok belajar
  • Siswa dengan dibimbing oleh guru mengadakan eksperimen sesuai dengan petunjuk dalam LKS tentang sipat cahaya dapat dipantulkan
  • Siswa melaporkan hasil diskusi tentang sipat cahaya yang dapat dipantulkan
  • Guru mengumumkan hasil diskusi terbaik

C. Kegiatan Akhir ( 15 menit)
  • Guru memberi kesempatan kepada siswa untuk bertanya mengenai materi pelajaran yang belum dipahami
  • Guru menyimpulkan materi pelajaran
  • Guru mengadakan evaluasi
  • Guru menutup pelajaran

VIII. Alat, Sumber dan Bahan Pelajaran

A Alat dan Bahan Pelajaran : 1. Gambar cermin
2. Senter, cermin datar, kertas sendok dan penggaris
B. Sumber pelajaran : 1. IPA untuk SD kelas V Penerbit Erlangga


IX. Penilaian
  1. Prosedur Tes : tes proses dan akhir
  2. Jenis tes : tes tertulis
  3. Bentuk tes : Uraian




Mengetahui,
Kepala Sekolah



………………………….
NIP …………………………….. …………………., …………20…..
Guru Kelas Lima



……………………..
NIP ………………………..


RPP,RENCANA PELAKSANAAAN PEMBELAJARAN IPA SD KELAS V LENGKAP

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Nama Sekolah : Sekolah Dasar Negeri ...........

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam

Kelas/Semester : V / 2

Hari / Tanggal : ………………

Alokasi Waktu : 2 x 35 menit

Tahun Ajaran : 20.. - 20..


I. Standar Kompetensi:

Menerapkan Sifat-Sifat Cahaya Melalui Kegiatan Membuat Suatu Karya / Model

II. Kompetensi Dasar :

Mendeskripsikan sifat-sifat cahaya

III. Indikator :

1. Mendemonstrasikan sifat cahaya yang mengenai berbagai benda (bening, berwarna, gelap)

2. Mengidentifikasi sipat cahaya dapat merambat lurus

3. Menyebutkan faktor-faktor yang mempengaruhi cahaya dapat merambat lurus

4. Menyimpulkan hasil eksperimen

IV. Tujuan Pembelajaran

Setelah mempelajari bab ini, diharapkan

1. Siswa dapat menjelaskan sipat cahaya dapat merambat lurus

2. Siswa dapat memberikan contoh lain pada sipat cahaya yang dapat merambat lurus

3. Siswa dapat menyebutklan alat dan bahan yang dipakai pada pengamatan sipat cahaya dapat merambat lurus

V. Materi Pembelajaran

Cahaya dan sipat- sipatnya

Ringkasan Materi

Dapatkah kamu melihat benda-benda yang ada di sekelilingmu dalam keadaan gelap? Kamu tentu menjawab tidak dapat. Tahukah kamu mengapa kita hanya dapat melihat benda-benda ketika ada cahaya yang mengenai benda tersebut? Cahaya yang masuk melalui jendela kamarmu di pagi hari merambat lurus. Merambat lurus merupakan salah satu sifat cahaya.

A. Sifat-Sifat Cahaya

Benda-benda yang ada di sekitar kita dapat kita lihat apabila ada cahaya yang mengenai benda tersebut. Cahaya yang mengenai benda akan dipantulkan oleh benda ke mata sehingga benda tersebut dapat terlihat. Cahaya berasal dari sumber cahaya. Semua benda yang dapat memancarkan cahaya disebut sumber cahaya. Contoh sumber cahaya adalah matahari, lampu, senter, dan bintang. Cahaya memiliki sifat merambat lurus, menembus benda bening, dan dapat dipantulkan.

1. Cahaya Merambat Lurus

Pernahkah kamu melihat cahaya matahari yang masuk melalui celah-celah atau jendela yang ada di rumahmu? Bagaimana arah rambatan cahaya tersebut? Cahaya yang masuk melalui celah-celah jendela merambat lurus. itu menunjukkan bahwa sipat cahaya merambat lurus. Sifat cahaya yang merambat lurus ini dimanfaatkan manusia pada lampu senter dan lampu kendaraan bermotor

VI. Metode Pembelajaran

1. Tanya Jawab

2. Diskusi

3. Eksperimen

4. Pemberian Tugas

VII. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

A. Kegiatan Awal ( 10 menit)

Untuk mengawali kegiatan pembelajaran ini guru dapat mengadakan apersepsi dengan cara memperlihatkan gambar ketika siang dan malam hari. Guru dapat mengajujkan pertanyaan, apa saja yang kamu lihat pada gambar ini? Siswa diarahkan pada jawaban yang terdapat di gambar tersebut misalnya matahari, bulan, lampu pijar dan senter disebut sebagai sumber cahaya. Setelah itu guru dapat mengajukan pertanyaan kepada siswa misalnya sebagai berikut.

· Pada saat belajar tiba–tiba listrik di rumah padam, apakah kalian akan meneruskan belajar? Mengapa?

· Mengapa pada malam hari kita memerlukan penerangan?

B. Kegiatan Inti ( 45 menit)

1. Guru membimbing siswa menemukan sendiri konsep mengenai cahaya.

2. Guru dan siswa mengadakan tanya jawab tentang konsep cahaya

3. Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok untuk mendiskusikan tentang sipat cahaya dapat merambat lurus

4. Guru membagikan Lembar Kerja Siswa (LKS) kepada masing–masing kelompok belajar

5. Siswa dengan dibimbing oleh guru mengadakan eksperimen sesuai dengan petunjuk dalam LKS tentang sipat cahaya dapat merambat lurus

6. Siswa melaporkan hasil diskusi tentang sipat cahaya yang dapat merambat lurus

7. Guru mengumumkan hasil diskusi terbaik

C. Kegiatan Akhir ( 15 menit)

1. Guru memberi kesempatan kepada siswa untuk bertanya mengenai materi pelajaran yang belum dipahami

2. Guru menyimpulkan materi pelajaran

3. Guru mengadakan evaluasi

4. Guru menutup pelajaran

VIII. Alat, Sumber dan Bahan Pelajaran

A. Alat dan Bahan Pelajaran : 1. Gambar keadaan siang dan malam

2. 3 lembar karton, 3 kayu penjepit, lilin, dan

korek api

B. Sumber pelajaran : 1. IPA untuk SD kelas V Penerbit Erlangga

IX. Penilaian

1. Prosedur Tes : tes proses dan akhir

2. Jenis tes : tes tertulis

3. Bentuk tes : Uraian





Mengetahui, .......................,....................20........

Kepala SDN Guru Kelas Lima


.................................... ...........................................
nip........... nip..........................................


LEMBAR KERJA SISWA

Mata Pelajaran : IPA

Konsep : Cahaya dan Sipat-sipatnya

Materi Pokok : Cahaya dapat merambat lurus

Kelas / Smtr : V / 2

A.Petunjuk Umum

1. Mulailah dengan membaca basmalah

2. Siapkan alat-alat yang akan digunakan




KARTON KOREK API LILIN PENJEPIT PAKU


3. Lakukan kegiatan secara berurutan

4. Selamat bekerja


B.Langkah Kegiatan

1. Ambilah sebatang lilin! Apakah lilin bercahaya?

Jawab;……

Jika lilin dinyalakan dengan korek api, apa yang terjadi?

Jawab:

Lilin menjadi……… dan menghasilkan…………

2. Buatlah lubang kecil di bagian tengah pada karton1, karton2, karton3 dengan paku dan masukan masing-masing penjepit pada karton!




Karton 1 Karton 2 Karton 3


C. Gunakan lubang kecil untuk melihat lilin !

a. Letakan karton 1 di depan lilin yang sudah menyala, apakah cahaya lilin terlihat jelas ?


Jawab; Cahaya Lilin………………

b. Letakan karton 1 dan karton 2 lurus dengan lilin, apakah cahaya lilin terlihat dengan jelas?


Jawab: Cahaya Lilin…..

c. Geser karon 2 sejauh 5 cm kearah kanan 1


Jawab: Cahaya Lilin…..

d. Letakan karton 1, karton2, dan karton3 tidak dalam saru garis lurus di depan lilin


Jawab: Cahaya Lilin…..

e. Letakan karton 1, karton 2, dan karton 3 ada dalam satu garis lurus di depan lilin


Jawab: Cahaya Lilin….

f. Dari kegiatan di atas, apa yang dapat kamu simpulkan?

Kesimpulan

Jadi, cahaya dapat……





LEMBAR SOAL EVALUASI

Nama Sekolah : Sekolah Dasar Negeri …………..

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam

Konsep : Sipat-sipat Cahaya

Kelas / Semester : V / 2


A. Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan singkat dan jelas !

1. Berdasarkan dapat tidaknya memancarkan cahaya benda dikelompokan menjadi………..macam

2. Benda yang dapat memancarkan cahaya disebut…………….

3. Benda yang tidak dapat memancarkan cahaya disebut………

4. Salah satu sipat cahaya diantaranya yaitu………..

5. Benda tidak tembus cahaya yaitu…

.

B. Kunci Jawaban

1. 2 macam

2. Sumber Cahaya

3. Benda Gelap

4. Cahaya merambat lurus

5. Kertas, Karton, Triplek, Kayu dan tembok


C. Kriteria Penilaian

Setiap jawaban yang benar mendapatkan skor 20

Skor maksimal 100


Skor perolahan siswa

Nilai akhir = x 100

Skor Maksimal